BIREUEN - Lembaga Peduli Duafa Indonesia (LPDI) Cabang Bireuen menerima Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Kelompok 154 di Sekretariat LPDI Cabang di Gampong Raya dagang, Peusangan pada Sabtu (24/10/2020).
Serah terima Mahasiswa KKN Universitas Malikussaleh (Unimal) tersebut diserahkan langsung oleh Dosen Pembimbing KKN Fatahillah,S.H,M.Hum kepada Ketua Lembaga Peduli Duafa Indonesia (LPDI) Rakjab,SE, turut didampingi oleh pengurus.
KKN Skema Covid-19 Unimal dalam rangka meningkatkan dan ketahan masyarakat melawan covid-19 dalam mewujudkan masyarakat tangguh, sehat dan sejahtera. Adapun anggota KKN yang diserahkan antara lain Jumadil, Khairul, Rahma, Zulfa, Fitriani, Maulina dan Khairuni.
Ketua LPDI Cabang Bireuen, Rakjab,SE kepada mahasiswa KKN mengatakan bahwa agar selalu menjunjung tinggi nilai nilai etika dan estetika di dalam masyarakat, menjaga nama baik Universitas, Lembaga, Pribadi dan orang tua agar ketika masa KKN habis, nama kalian harum di desa desa yang kalian tempati saat KKN.
"Pesan saya untuk selalu menjaga nama baik kampus, lembaga, pribadi dan orang tua, selalu kedepankan sopan santun di khalayak ramai serta program program kreatif yang adik adik mahasiswa KKN lakukan bermanfaat dan terinspirasi masyarakat dalam melakukan pencegahan, pengendalian dan pemutusan rantai covid", harap Rakjab, selaku ketua LPDI Bireuen.