Notification

×

Iklan

FOTO KEGIATAN

Indeks Berita

Mahasiswa KKN 067 Berpartisipasi Dalam Kegiatan Posyandu Lansia, Balita dan Ibu Hamil

Senin, 15 November 2021 | 17:31 WIB Last Updated 2021-11-15T10:31:43Z

Lhokseumawe,Mahasiswa KKN Kelompok 067 Universitas Malikussaleh melaksanakan Kuliah Kerja Nyata dengan skema KKN-PPM mendampingi petugas kesehatan dalam melakukan kegiatan Posyandu Lansia di Gampong Kampung Jawa Lama, Kecamatan Banda Sakti, Lhokseumawe (12/11/2021).


Salah seorang mahasiswa, Hafiza Qaristy mengatakan, “Partisipasi mahasiswa KKN  dalam kegiatan Posyandu ini diharapkan dapat membantu kader posyandu yang ada di gampong tersebut,” katanya.
 Posyandu yang dilaksanakan di Gampong Kampung Jawa Lama ini terdiri 2 bagian, yaitu Posyandu Balita atau Ibu Hamil dan Posyandu Lansia. Posyandu merupakan program kerja dari Puskesmas yang memberikan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat secara terpadu. Kegiatan posyandu ini meliputi pemeriksaan kesehatan pada lansia, pendidikan gizi masyarakat, dan pelayanan kesehatan bagi balita dan ibu hamil. pungkasnya


Geuchik Gampong Kampung Jawa Lama, Muchlis mengatakan, “Dengan adanya bantuan dari Mahasiswa KKN 067 para petugas kesehatan merasa terbantu sekali sehingga kegiatan ini berjalan dengan baik dan lancar”.ujarnya

Mahasiswa KKN Kelompok 067  yang dibimbing oleh Dosen Pembimbing Lapangan (DPL) Dr.rer.nat.Maulana Ikhsan, M.Sc serta ketua kelompok M. Arafly Kaban dan beranggotakan, Machfuzah, Hasanah Yaumil Akhir Syakira, Sufia Rahma, Bela Nurfitri Erida, Yuanita Ananda, Ufairah Ariqah Heru, Hafiza Qaristy, Rizqi Muhammad Hatta, dan Salsabila Biana. Kelompok KKN ini berfokus dalam pemberdayaan gampong sehingga masyarakat gampong menjadi mandiri dan sehat.


Sumber Mahasiswa Setempat